Reuni Kecil

Barusan dapet kiriman foto dari milis yang kuikuti, foto hasil pertemuan teman-teman lama. Mereka bersama dari sejak SMP sampai dengan SMA di Salatiga Jawa Tengah. Termasuk aku juga. Hanya sayangnya aku gak bisa ikutan karena tempat yang jauh dr Jakarta, lokasi kangen-kangenan itu ....

Gak papa, yang penting melihat hal tersebut maka aku jelas turut bersyukur ... dengan kemajuan teknologi sekarang ini .... yang dulu memisahkan persahabatan antar manusia dengan jarak dan waktu, sekarang itu tidak ada lagi....
Jadi sebenernya sudah tidak ada lagi yang namanya "kepaten obor" menurut para leluhur kita... yang artinya putus tali "kabar-kabari" antar teman, sahabat , saudara dan lain-lain.


Hanya saja hal itu ternyata tetap saja terjadi di jaman sekarang ini. Kabar antar saudara, sahabat sering putus tidak berkelanjutan. Saat ini setiap orang dituntut oleh jaman (sepertinya) untuk bekerja lebih keras menghabiskan banyak waktu untuk kesibukan masing-masing, dari pada membuka kembali kenangan-kenangan lama yang sebenernya dia sendiri berperan pada sejarahnya sendiri.

Wah dadi bingung dewe aku ... kalo sudah bahas seperti ini. Btw, syukurlkah kalo beberapa sahabatku sempat dan menyempatkan waktu untuk berkumpul bersilaturahmi.

Ok tetep kompak.

foto ki-ka: Chaira, Inthux, Hendry & temen Hendry
Share on Google Plus

About Never Give Up

0 comments: